Bend It Like Beckham!

Mencetak gol adalah tujuan para pemain sepak bola dalam sebuah tim ketika bertanding. Apalagi kalau mampu mencetak gol dengan cantik. Gol cantik akan dikenang sepanjang masa. Salah satu contoh gol cantik adalah tendangan melengkung  atau sering disebut dengan istilah tendangan pisang yang dilakukan di jantung pertahanan melewati tembok hidup beberapa pemain yang sulit diantisipasi kiper lawan.

Salam The Art of Soccer!

Bagi penggemar olah raga sepak bola di seluruh dunia, tentu tahu seorang pemain tim nasional Inggris yang melejit namanya ketika ia bermain di Manchester United terkenal dengan tendangan melengkungnya yang indah tetapi sangat mematikan sehingga sulit diantisipasi kiper lawan. Selain sebagai pemain dia juga seorang model yang telah membintangi beberapa merek terkenal. Betul, dia adalah David Beckham, Bernama panjang David Robert Joseph Beckham lahir di London tanggal 2 Mei 1975 tercatat pernah membela Manchester United, Preston North End, Real Madrid, AC Milan, Los Angeles Galaxy, Paris Saint Germain dan tentu saja tim nasional Inggris.


Karier profesional Beckham dimulai bersama Manchester United mendapat kesempatan debut di tim utama pada tahun 1992 saat usianya masih 17 tahun. Bersama United Beckham memenangi 6 gelar Liga Premier Inggris, 2 Piala FA dan Liga Champion UEFA pada tahun 1999. Lalu bermain sebanyak 4 musim di Real Madrid dan berhasil memenangi gelar juara La Liga di musim terakhirnya bersama raksasa Spanyol tersebut.. Lantas dia pindah ke Amerika bersama Los Angeles Galaxy tahun 2007 dengan masa kontrak 5 tahun. Ketka berseragam Galaxy, ia menghabiskan dua masa peminjaman ke Italia bersama AC Milan pada tahun 2009 dan 2010. David Beckham dipanggil tim nasional Inggris pertama kalinya pada tanggal 1 September 1996 ketika itu usianya 21 tahun. Pernah menjadi kapten tim  selama 6 tahun dan telah tampil sebanyak 58 kali.

The Movie

Pada artikel kali ini Drive Ball tidak akan membahas tentang profil David Beckham secara menyeluruh, tetapi mengulas dan mengupas tentang keahliannya dalam mengolah si kulit bundar dengan brilian. Ada dua keahlian yang sangat menonjol pada pesepak bola tampan yang suami dari Victoria anggota grup Spice Girls ini yaitu yang pertama umpan-umpan silangnya yang sangat akurat dan yang kedua adalah tendangan pisangnya yang terkenal tersebut. Saking terkenalnya tendangan pisang ala Beckham ini dibuatlah film yang berjudul Bend It Like Beckham yang menginspirasi Drive Ball untuk menulis artikel ini dengan judul yang sama.

Dari semua klub atau tim yang pernah dibelanya, David Beckham kerap mencetak gol dengan tendangan khasnya yaitu tendangan melengkung atau tendangan pisang dari bola mati tepat beberapa meter saja dari kotak penalti lawan. Dia mampu melakukan itu tidak datang begitu saja akan tetapi dia berlatih dan berlatih terus setelah latihan regulernya. Pada latihan tambahan ini dia menggunakan ban mobil bekas sebagai targetnya dimana dia berusaha memasukkan bola ke lingkaran ban tadi dari jarak ideal untuk melepaskan tendangan. Dengan latihan yang serius, David Beckham menjadi sosok algojo yang menakutkan bagi kiper lawan saat wasit memberikan tendangan bebas bagi timnya di jantung pertahanan lawan. Bagaimana seorang Beckham bisa melakukan tendangan melengkung tersebut? Apakah ada semacam trik-trik khusus untuk melakukan itu?

Tips

Seperti tulisan di atas bahwa untuk bisa melakukan tendangan melengkung ala Beckham tadi diperlukan latihan keras secara kontinyu. Dengan latihan secara rutin dan teratur tentu anda pasti bisa walaupun tidak sama persis seperti yang Beckham punya, setidaknya mendekatilah. Berikut tips melakukan tendangan pisang ala Beckham.

  1. Bila anda memakai kaki kanan untuk menendang bola berdirilah di arah jam 8 dari bola, apabila anda kidal berdirilah di arah jam 4.
  2. Yakinkan anda berdiri satu langkah lebar dari bola.
  3. Ketika saat menendang bola idealkan lekuk tubuh serta langkah menendang.
  4. Kaki kiri ditarik jauh ke belakang dan lebar (kaki kanan tetap terkunci) kemudian tapak kaki kiri yang ditarik tadi langkahkan ke depan (sebelah kiri bola berikan jarak lebih kurang 30 cm untuk ruangan menendang) Lakukan dengan pergerakan cepat.
  5. Kaki kanan telah leluasa untuk menendang (ingat jadinya cuma satu langkah lebar untuk menendang). Ayunan tangan mempengaruhi ketepatan, jinjitkan kaki kiri waktu menendang dengan kaki kanan bila jarak dari titik posisi bola dengan gawang jauh, kalau jarak dekat tubuh anda agak ditarik seperti mau jatuh.

Tendangan Melengkung dari Sudut Pandang Fisika

Tendangan melengkung seperti itu bisa terjadi karena menerapkan sebuah fenomena yang bernama efek Magnus. Fenomena ini terjadi pada semua benda yang berbentuk bola (sphere) yang bergerak dengan kecepatan tertentu (v) dan dalam kondisi berputar dengan kecepatan sudut (w). Bola yang bergerak tersebut akan memiliki kecepatan relatif dengan udara di sekitarnya, sehingga udara tersebut seakan-akan bergerak yang berlawanan arah dengan arah kecepatan bola itu. Kondisi ini juga berlaku kebalikan, jika bola tersebut hanya berputar namun terdapat angin (udara di sekitarnya bergerak) dengan kecepatan tertentu maka efek Magnus ini akan terjadi.

Pada prinsipnya efek Magnus ini adalah aplikasi dari hukum Bernoulli, tetapi dalam lingkup khusus, sehingga rumus yang digunakan untuk kalkulasinya juga sama yaitu :

(P + 1/2pv2 + pgh)1 = (P + 1/2 pv2 + pgh)2

Untuk persamaan ini dimisalkan bagian kiri untuk sisi bola searah dengan kecepatan fluida dan bagian kanan untuk sisi bola yang berlawanan dengan kecepatan fluida. Pada sisi bola yang searah dengan kecepatanfluida, kecepatannya (v1) akan lebih tinggi dibandingkan dengan kecepatan sisi bola (v2) yang berlawanan dengan arah kecepatan fluida.


Kemudian dengan menganggap tinggi kedua sisinya sama (h1 = h2), maka akan diperoleh tekanan pada sisi bola yang searah dengan kecepatan fluida (P1) akan lebih kecil dibandingkan dengan tekanan pada sisi bola yang berlawanan dengan arah kecepatan fluida (P2). Dengan luasan pada kedua sisi bola yang sama maka akan timbul gaya menuju sisi bola yang tekanannya lebih rendah. Oleh karena itulah mengapa semua benda berbentuk bola yang mendapatkan perlakuan seperti itu akan menghasilkan gerakan yang melengkung.

Kembali ke Beckham, dia selalu menendang sisi luar bola lebih keras dengan posisi tubuh agak miring sehingga bola hasil tendangannya selalu melengkung dan mematikan. Setelah David Beckham memutuskan untuk pensiun dari sepak bola profesional, kita tentu tidak bisa lagi melihat atau menonton aksinya terutama tendangan pisang maut ini. Tetapi sekarang banyak pesepak bola yang bisa melakukan itu seperti misalnya Lionel Messi penyerang Barcelona. Dia sering menjadi algojo bola-bola mati sama halnya dengan Beckham dan lebih sering berhasil.


Kalau kita kangen dengan tendangan pisang Beckham tentu saja kita bisa menyaksikan aksinya tersebut pada video di Youtube. Video di bawah ini bukanlah video yang dimaksud. Drive Ball cuma ingin bertanya apakah menurut anda tendangan dalam video ini sudah masuk kategori Bend It Like Beckham atau belum?



Mohon pendapat anda ditulis dalam komentar. Sebagai catatan, video tersebut di atas adalah pertandingan sepak bola antara Manchester City vs Barcelona FC pada saat penyisihan Liga Champion Eropa 2016/2017. Salah seorang pemain Barcelona melakukan pelanggaran beberapa centimeter saja dari kotak penalti dan wasit memberikan free kick untuk Manchester City. Yaya Toure dipercaya menjadi eksekutor tendangan tersebut. Sekali lagi apakah tendangan Yaya Toure sudah masuk kategori Bend It Like Beckham atau belum?

Well, Bro dan Sis sampai di sini dulu artikel kita kali ini, Drive Ball mengucapkan terima kasih anda telah membaca artikel ini. Sampai jumpa pada artikel lain yang tak kalah menariknya. Akhir kata saya ucapkan Bend It Like Beckham!

Salam The Art of Soccer!

No comments

Powered by Blogger.